Tidak hanya bisnis pertokoan saja yang membutuhkan mesin kasir yang terintegrasi dengan perangkat pintar Anda baik PC atau ponsel, tetapi bisnis makanan dan minuman wajib menerapkan hal yang sama. Inovasi menjadi kunci bisnis kuliner Anda bisa berkembang lebih pesat kemudian hari, lho! Buat Anda yang memiliki bisnis kafe dan restoran, wajib meninggalkan mesin kasir manual dengan aplikasi kasir offline dan online yang tersambung perangkat pintar untuk kemajuan bisnis.
Manfaat Memakai Aplikasi Kasir Pintar untuk Bisnis Makanan dan Minuman
Buat Anda yang masih ragu hendak berganti dari mesin kasir manual ke mesin kasir yang terhubung perangkat elektronik, maka wajib tahu manfaat memakai aplikasi kasir pintar untuk usaha F&B berikut :
1. Tidak membutuhkan peralatan konvensional
Katakan selamat tinggal pada kertas, buku, pulpen, dan peralatan untuk pencatatan pesanan makanan dan minuman di tempat Anda. Pasalnya, pemakaian aplikasi kasir pintar bisa menggantikan metode pencatatan manual tersebut.
2. Bisa memantau stok bahan makanan di dapur
Bagaimana kondisi stok bahan makanan di dapur bisnis Anda sekarang? Tidak perlu repot-repot melakukan pengecekan manual, Anda bisa melihat stok bahan pangan lewat aplikasi kasir pintar ini. Bagaimana dengan stok bahan makanan di cabang lain? Anda bisa memakai fitur-fitur yang ada untuk memudahkan pengecekan dan pemantauan.
3. Bisa langsung mengecek laporan keuangan
Sistem aplikasi kasir yang sangat lengkap bisa membuat Anda lebih mudah dalam mengecek laporan penjualan lebih lengkap. Tampilan laporan penjualan sangat rinci mulai melihat menu makanan atau minuman apa yang paling laris, arus kas masuk dan keluar dan data penting yang berkaitan dengan produktivitas bisnis kafe atau restoran Anda.
4. Pelayanan yang lebih memuaskan
Di mata pelanggan, bisnis Anda yang memiliki inovasi pemesanan menu yang lebih cepat dan efisien sangat mendukung kredibilitas usaha. Pencatatan menu lebih mudah, pesanan tercatat dengan baik, bisa booking online untuk pesanan makanan dalam jumlah tertentu, dan lain-lain.
5. Kemudahan pembayaran pesanan
Pelanggan tidak perlu menunggu lama untuk membayar tagihan tanpa menghitung satu per satu seperti pemakaian mesin kasir manual, Dengan adanya kecanggihan teknologi lewat mesin kasir pintar, maka semua data pesanan bisa langsung terlihat. Nominal pesanan bisa langsung terlihat dan pelanggan akan langsung membayar tanpa menunggu lama memakai sistem pembayaran tunai, kartu, e-wallet, dan pembayaran digital lain.
6. Minim risiko kesalahan pencatatan dan penghitungan
Anda bisa meminimalisir risiko kesalahan pencatatan dan penghitungan total makanan dan minuman pelanggan dengan memakai mesin kasir pintar ini. Nota belanja bisa langsung tercetak lebih cepat dan Anda bisa melakukan pengecekan lewat aplikasi yang terhubung dengan ponsel pintar pribadi.
7. Kemudahan akses dari mana dan kapan saja
Alasan Anda harus segera menerapkan mesin kasir pintar di rumah makan atau bisnis F&B lain adalah kemudahan akses dari mana dan kapan saja. Bila Anda tidak bisa pergi ke restoran atau kafe sebab ada urusan di luar kota, maka bisa memantau penjualan hingga manajemen karyawan yang masuk atau libur dari perangkat ponsel pintar.
Beberapa manfaat pakai mesin kasir offline dan online yang bisa diakses lebih mudah dan cepat di atas, Anda wajib segera mengaplikasikannya untuk tempat usaha sekarang. Perangkat kasir pintar Olsera siap membantu Anda mengembangkan usaha lebih besar lagi. Dengan kecanggihan teknologi kekinian untuk usaha F&B, misalnya memisah dan menggabung tagihan, fitur penandaan waktu tunggu, pencetakan pesanan ke dapur, kasir dan bar, menambahkan menu pesanan, level inventory makanan, dan resep, serta masih banyak fitur menarik lain.
Dengan fitur menarik di atas, usaha F&B Anda bakal memberikan pelayanan yang memuaskan pada pelanggan. Anda juga bisa membuat strategi pemasaran terbaru setiap melakukan evaluasi penjualan usaha dari setiap cabang. Tunggu apa lagi, segera daftar sekarang untuk mendapatkan informasi dan panduan memakai layanan aplikasi kasir offline dan online dari Olsera, ya!